Pengertian Modernisasi - Poin 100
Keberadaan internet membuat siapa saja bisa mengakses berbagai informasi, maka tidak heran belakangan ini banyak sekali betebaran situs-situs yang membahas mengenai Pengertian Modernisasi. Hal ini sangat logis mengingat di era pandemi ini, masyarakat kita lebih sering melakukan proses belajar mengajar secara daring. Baiklah sudah cukup basa-basinya, yuk langsung masuk ke pembahasan saja.
Penjelasan Lengkap Pengertian Modernisasi
Salah satu hal yang mempengaruhi perubahan besar dalam kehidupan manusia adalah modernisasi. Lantas, apa pengertian modernisasi?
Modernisasi dapat dikatakan sebagai pengaruh perubahan sosial yang memiliki dampak besar terhadap pola perilaku masyarakat.
Apa sih sebenarnya modernisasi itu ? Mari simak artikel berikut ini agar kalian paham mengenai modernisasi.
Pengertian Modernisasi Secara Umum
Modernisasi adalah suatu proses perubahan dalam masyarakat. Di mana para masyarakat merubah pola pikirnya dan memperbaharui dirinya ke arah yang lebih baik lagi.
Lebih baik di sini memiliki harapan akan tercapainya kehidupan masyarakat yang lebih maju, makmur, dan berkembang.
Modernisasi juga dapat disebut sebagai hasil dari kemajuan teknologi dan ilmu pengetahuan yang terus berkembang sampai sekarang.
Teknologi ini betul – betul dirasakan dan dinikmati oleh berbagai lapisan masyarakat. Mulai dari kota – kota besar sampai ke desa – desa kecil sekalipun.
Pengertian Modernisasi Menurut Para Ahli
Para ahli juga mengemukakan pendapatnya mengenai modernisasi, diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Koentjaraningrat
Pengertian Modernisasi adalah segala usaha yang dilakukan oleh masyarakat untuk menyesuaikan dengan kondisi jaman yang telah berkembang pada saat ini.
2. Soerjono Soekanto
Pengertian Modernisasi adalah suatu upaya perubahan sosial yang terarah (directed change).
Sehingga dalam perubahan modernisasi ini akan senantiasa didasari dengan perencanaan (social planning).
3. W. Schoorl
Pengertian Modernisasi adalah sautu proses transformasi yang mampu mengerkan masyarakat pada bentuk perubahan dalam aspek kehidupan yang ada di dalamnya.
4. Wilbert E. Moore
Pengertian Modernisasi adalah transformasi total kehidupan yang berfungsi untuk merangkai berbagai bentuk dan bidang teknologi dalam suatu organisasi sosial.
5. William F. Ogburn dan Mayer F. Nimkot
Pengertian Modernisasi adalah suatu usaha yang mampu memberikan pengarahan untuk masyarakat agar mereka dapat merubah dirinya menjadi lebih baik.
Lebih baik di sini maksudnya masyarakat dapat menyesuaikan kehidupannya sesuai dengan jaman sekarang.
6. Arbi Sanit
Pengertian Modernisasi adalah terjadinya perubahan dalam setiap lini kehidupan setiap individu yang awalnya tradisional mengarah pada kehidupan yang lebih modern.
Teori Modernisasi
Modernisasi menurut KBBI adalah suatu proses pergeseran sikap mentalitas masyarakat untuk dapat hidup sesuai dengan tuntutan masa kini.
Dengan demikian teori modernisasi ini didasarkan pada keyakinan bahwa media massa akan membantu mengubah masyarakat traditional.
Selain itu media massa juga dapat dijadikan sebagai jembatan atau penghubung dengan dunia luar.
Media massa ini akan membantu masyarakat menemukan informasi masa kini yang dapat di akses dengan begitu mudah.
Teori modernisasi ini menjelaskan tentang proses transformasi dari masyarakat traditional menjadi masyarakat modern.
Teori modernisasi itu sendiri tidak terbentuk begitu saja. Melainkan dipengaruhi oleh 2 teori besar yaitu teori evolusi dan teori fungsional.
Teori modernisasi merupakan teori pembangunan yang berisi tahap – tahap yang harus dianut atau diikuti oleh negara berkembang.
Hal tersebut berguna untuk mencapai kemajuan dari negara berkembang menjadi seperti negara – negara maju.
Dengan demikian maka diharapkan bahwa modernisasi ini dapat menciptakan perubahan untuk masyarakat ke arah yang lebih baik lagi.
Meskipun masyarakat melakukan perubahan bukan berarti mereka meninggalkan adat istiadat ataupun budaya yang ada di masyarakat.
Akan tetapi mereka melakukan perubahan dengan tetap menjaga eksistensi adat istiadat ataupun budaya yang ada di masyarakat.
Sehingga ada keseimbangan antara modernisasi dengan traditional.
Dampak Modernisasi
Setiap ada perubahan baru pastilah memiliki dampak, baik itu dampak positif maupun dampak negatif.
Seperti halnya juga dengan modernisasi ini. Modernisasi ini juga memiliki dampak positif dan juga dampak negatifnya, diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Dampak Positif Modernisasi
Dampak positif modernisasi adalah sebagai berikut ini :
- Adanya perubahan tata nilai dan sikap dari masing – masing individu.
- Berkembangnya teknologi dan ilmu pengetahuan yang semakin pesat.
- Memudahkan setiap individu dalam beraktifitas.
- Mendorong setiap individu untuk berfikir lebih maju.
- Tingkat kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya.
- Mengurangi pengangguran.
- Meningkatkan taraf hidup masyarakat.
- Kemajuan dalam bidang transportasi.
- Kemajuan dalam bidang industri.
- Menghasilkan alat – alat yang canggih.
- Memperkuat integritas dalam masyarakat.
- Meningkatkan kesadaran politik dan demokrasi.
2. Dampak Negatif Modernisasi
Dampak negatif modernisasi adalah sebagai berikut ini :
- Pola hidup dari masyarakatnya menjadi konsumtif.
- Gaya hidup dari masyarakat yang kebarat – baratan.
- Sikap masyarakat yang individualistik atau merasa dapat hidup sendiri.
- Terjadinya kesenjangan sosial dan ekonomi.
- Banyak kriminalitas.
- Tercemarnya lingkungan alam.
- Adanya kenakalan remaja, seperti pergaulan bebas, minum – minuman keras, dan lain sebagainya.
Ciri-Ciri Modernisasi
Ciri – ciri dari modernisasi biasanya dapat diamati dari masing – masing individu. Dengan demikian maka dapat diketahui tingkat perkembangan modernisasi.
Adapun ciri – ciri dari adanya modernisasi adalah sebagai berikut ini :
- Masyarakat bersikap heterogen.
- Tindakan masyarakatnya yang rasional.
- Mobilitas masyarakatnya tinggi.
- Tidak terikat pada adat istiadat yang sudah ada.
- Sikap masyarakat yang individualistik atau merasa dapat hidup sendiri.
- Masyarakat mau tidak mau harus menerima pembaharuan.
- Masyarakat lebih menghargai waktu.
- Masyarakat lebih menghargai harkat hidup orang lain.
- Masyarakat memiliki perencanaan untuk masa depan.
- Minat dan nilai tinggi pada pendidikan, terlebih pada pendidikan formal.
- Mekanisme masyarakat berubah menuju prinsip dan logika ekonomi serta orientasi kebendaan yang berlebihan.
- Penerapan ilmu dan teknologi dalam proses produksi.
- Konsentrasi tenaga kerja berada di pusat urban atau kota – kota besar.
- Pengorganisasian pekerjaan yang ditentukan berdasarkan efektivitas dan keuntungan.
- Sistem ekonomi berdasarkan usaha bebas dan terbuka.
- Muncul antagonisme terpendam antara majikan dan buruh.
- Terjadi ketimpangan dan ketidakadilan sosial.
- Kemajuan teknologi dan industrialisasi, individualisasi, sekularisasi, diferensiasi, dan akulturasi.
Gejala Modernisasi
Modernisasi merupakan sebuah bagian dari proses perubahan yang dilakukan sesuai dengan perencanaan dan kebijakan yang telah ditetapkan.
Gejala – gejala modernisasi dapat ditunjukkan melalui beberapa bidang berikut ini :
1. Bidang Sosial
Modernisasi di bidang sosial ini biasanya ditandai dengan semakin banyak bentuk kelompok – kelompok sosial atau lembaga baru dalam kehidupan masyarakat.
Di mana kelompok – kelompok sosial atau lembaga baru tersebut memiliki perbedaan kelas dan status sosial.
2. Bidang Budaya
Modernisasi di bidang budaya ini biasanya ditandai dengan semakin terdesaknya budaya tradisional oleh pengaruh budaya luar.
Hal tersebut menjadikan budaya tradisional menjadi semakin pudar.
3. Bidang Politik
Modernisasi di bidang politik ini biasanya ditandai dengan berjalannya sistem demokrasi, terjalinnya hubungan kerjasama bilateral dan multilateral antar negara.
Dengan demikian, maka arus perkembangan negara ke arah modern akan terus ada.
4. Bidang Ekonomi
Modernisasi di bidang ekonomi ini biasanya ditandai dengan adanya perkembangan dalam sistem perekonomian.
Kegiatan ekonomi dalam masyarakat seperti jual beli dan kegiatan pasar semakin lama semakin mudah.
5. Bidang Teknologi
Modernisasi di bidang teknologi ini biasanya ditandai dengan adanya perkembangan telepon genggam yang memiliki banyak sekali kegunaan.
Selain itu, banyak teknologi yang canggih pada masa modernisasi ini.
6. Bidang Informasi
Modernisasi di bidang informasi ini biasanya ditandai dengan menyebarnya sebuah informasi secara cepat dan mudah di akses.
7. Bidang Agama
Modernisasi di bidang agama ini biasanya ditandai dengan adanya kitab suci yang tidak lagi berupa buku atau lembaran melainkan berupa aplikasi di dalam ponsel genggam.
Dengan demikian maka seluruh umat beragama dapat lebih mudah untuk membaca kitab suci dimanapun mereka berada hanya dalam satu genggaman.
8. Bidang Pendidikan
Modernisasi di bidang pendidikan ini biasanya ditandai dengan adanya media pembelajaran secara online dengan aplikasi melalui telepon genggam.
Jadi media pembelajaran tidak lagi hanya menggunakan buku sebagai acuan belajar para siswa dan siswi.
9. Bidang Kesehatan
Modernisasi di bidang kesehatan ini biasanya ditandai dengan semakin canggihnya alat – alat bantu kesehatan.
Alat – alat tersebut digunakan di rumah sakit untuk membantu para dokter dalam mendiagnosis penyakit apa yang di derita oleh pasien dengan tingkat akurasi yang tepat.
10. Bidang Pertanian
Modernisasi di bidang pertanian ini biasanya ditandai dengan pengolahan tanah yang menggunakan mesin traktor sebagai alat pembajak sawah.
Padahal mulanya para petani hanya menggunakan sapi sebagai alat bantu dalam mengolah tanah pertanian.
Konsep Modernisasi
Konsep modernisasi menurut Piotr Sztompka didefinisikan meliputi 3 cara yaitu :
1. Historis
Historis berarti modernisasi dilihat sebagai gerakan menuju ciri – ciri masyarakat yang dijadikan sebagai model.
2. Relatif
Relatif berarti modernisasi merupakan upaya yang bertujuan untuk menyamai standar yang dianggap modern baik oleh rakyat banyak maupun oleh para penguasa.
3. Analisis
Analisis berarti modernisasi itu melukiskan dimensi masyarakat yang modern.
Hal tersebut bermaksudkan untuk ditanamkan dalam masyarakat tradisional atau masyarakat pra-modern.
Proses Modernisasi
Proses modernisasi adalah suatu proses perubahan yang di rencanakan yang melibatkan semua kondisi dan nilai – nilai sosial dan budaya secara integratif.
Masyarakat harus memahami dan menyadari bahwa sistem nilai yang berlaku dan bersangkutan ada yang berkualifikasi norma dan nilai.
Di mana norma memiliki skala keberlakuannya tergantung pada aspek waktu dan ruang.
Sedangkan nilai memiliki skala keberlakuannya lebih universal.
Di dalam tatanan masyarakat yang modern, nilai – nilai sosial yang bersifat universal ini mendominasi dan mengisi semua mosaik kehidupan masyarakat yang bersangkutan.
Modernisasi ditandai dengan adanya teknologi canggih yang terus berkembang, memudarnya adat istiadat tradisional, transportasi yang canggih, pergaulan para remaja, berkomunikasi dengan mudah dan cepat, dan masih banyak lagi.
Selain itu, dalam proses modernisasi terdapat beberapa hal yang harus ada, diantaranya adalah sebagai berikut ini :
1. Kesadaran Sosial
Kesadaran sosial merupakan proses pergeseran dengan gagasan – gagasan atau inovasi yang baru.
Dari pergeseran ini lahirlah keinginan untuk berubah ke arah yang lebih baik dan lahirnya ketidak puasan akan apa yang mereka capai.
Kesadaran sosial ini sangatlah dibutuhkan dalam proses modernisasi.
Karena tanpa adanya kesadaran sosial dari masyarakatnya sebagai pelaku modernisasi maka semua itu tidak akan pernah terjadi atau sukses.
2. Kerjasama Sosial
Kerjasama sosial merupakan penerimaan akan gagasan – gagasan atau prosedur – prosedur secara umum untuk mencapai tujuan kolektif dalam sebuah modernisasi.
Kerjasama sosial ini juga sangat dibutuhkan dalam proses modernisasi.
Karena tanpa adanya kerjasama ini sebuah modernisasi tidak akan berjalan secara maksimal dalam pencapaiannya.
3. Rekayasa Sosial
Rekayasa sosial merupakan pengarahan kembali akan teknologi, hal ini berguna untuk meningkatkan kemampuan sistem sebagai tuntutan perubahan.
Hal ini mencakup inovasi – inovasi organisasi, revolusi pengetahuan, pembangunan teknologi, dan lain sebagainya.
Contoh Modernisasi
Terdapat banyak sekali contoh modernisasi dalam berbagai bidang, baik itu bidang teknologi, bidang ekonomi, bidang sosial, bidang pendidikan, ataupun bidang – bidang yang lain.
Berikut adalah beberapa contoh modernisasi dalam berbagai bidang :
- Penggalangan dana yang dilakukan secara online.
- Adanya ponsel pintar yang dapat membantu semua aktifitas penggunanya.
- Adanya aplikasi online yang dapat digunakan untuk berkomunikasi secara mudah dan cepat, seperti WhatsApp, Instagram, dan lain sebagainya.
- Adanya aplikasi ojek online yang memudahkan masyarakat bepergian, mengantar barang, dan memesan makanan.
- Adanya aplikasi belajar online yang memudahkan para siswa siswi belajar di rumah maupun di mana saja ia berada.
- Adanya aplikasi Al – Qur’an yang memudahkan umat muslim membacanya di mana saja dan kapan saja.
- Adanya aplikasi belanja online yang mumudahkan masyarakatnya belanja hanya dengan menunggu di rumah.
- Memudarnya budaya tradisional karena adanya budaya baru yang datang dari luar.
- Berjalannya sistem demokrasi.
- Terjalinnya hubungan kerjasama bilateral dan multilateral antar negara.
- Semakin canggihnya alat – alat bantu kesehatan yang digunakan untuk membantu para dokter dalam mendiagnosis penyakit apa yang di derita oleh pasien dengan tingkat akurasi yang tepat.
- Pengolahan tanah yang menggunakan mesin traktor sebagai alat pembajak sawah yang mulanya hanya menggunakan hewan ternak, seperti sapi maupun kerbau.
- Pembaharuan sistem pembelian dan pemesanan tiket lewat mesin otomatis.
- Pengembangan sistem teknologi otomatis pada mobil yang sudah terhubung dengan internet sehingga tidak perlu menggunakan pengendara ataupun supir didalamnya.
Tanya Jawab
Modernisasi adalah suatu proses perubahan dalam masyarakat yang mengarah kepada kemajuan atau perubahan dari tradisional menjadi modern.
Sedangkan globalisasi adalah suatu proses dalam penyebaran unsur – unsur yang baru tanpa dibatasi oleh wilayah.
Dampak positif :
1. Mendorong setiap individu untuk berfikir lebih maju.
2. Tingkat kehidupan yang lebih baik dari sebelumnya.
3. Berkembangnya teknologi dan ilmu pengetahuan yang semakin pesat.
4. Kemajuan dalam bidang transportasi.
5. Kemajuan dalam bidang industri.
Dampak negatif :
1. Pola hidup dari masyarakatnya menjadi konsumtif.
2. Gaya hidup dari masyarakat yang kebarat – baratan.
3. Sikap masyarakat yang individualistik atau merasa dapat hidup sendiri.
4. Terjadinya kesenjangan sosial dan ekonomi.
5. Adanya kenakalan remaja, seperti pergaulan bebas, minum – minuman keras, dan lain sebagainya.
1. Masyarakat modernisasi bersikap heterogen.
2. Masyarakat mau tidak mau harus menerima pembaharuan.
3. Masyarakat lebih menghargai waktu.
4. Masyarakat lebih menghargai harkat hidup orang lain.
5. Masyarakat memiliki perencanaan untuk masa depan.
6. Sikap masyarakat yang individualistik atau merasa dapat hidup sendiri.
7. Mekanisme masyarakat berubah menuju prinsip dan logika ekonomi serta orientasi kebendaan yang berlebihan.
1. Bidang Sosial
2. Bidang Budaya
3. Bidang Politik
4. Bidang Ekonomi
5. Bidang Teknologi
6. Bidang Informasi
7. Bidang Agama
8. Bidang Pendidikan
9. Bidang Kesehatan
10. Bidang Pertanian
1. Kesadaran Sosial
2. Kerjasama Sosial
3. Rekayasa Sosial
1. Pengolahan tanah yang menggunakan mesin traktor sebagai alat pembajak sawah yang mulanya hanya menggunakan hewan ternak, seperti sapi maupun kerbau.
2. Pembaharuan sistem pembelian dan pemesanan tiket lewat mesin otomatis.
3. Adanya ponsel pintar yang dapat membantu semua aktifitas penggunanya.
4. Adanya aplikasi – aplikasi online yang terdapat di dalam ponsel pintar.
5. Semakin canggihnya alat – alat bantu kesehatan yang digunakan untuk membantu para dokter dalam mendiagnosis penyakit apa yang di derita oleh pasien dengan tingkat akurasi yang tepat.
The post Pengertian Modernisasi appeared first on Yuksinau.
ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Comments
Post a Comment