Cermin Cembung - Poin 100

Cermin Cembung - Selamat pagi, siang, sore, atau pun malam untuk Anda para pembaca situs Poin 100. Bagaimana hari kalian? Semoga selalu di liputi kebahagiaan. Nah di hari yang menyenangkan ini, kami akan mengulas tentang "Cermin Cembung" yang mungkin saja sedang Anda cari beberapa waktu lalu.

Keberadaan internet membuat siapa saja bisa mengakses berbagai informasi, maka tidak heran belakangan ini banyak sekali betebaran situs-situs yang membahas mengenai Cermin Cembung. Hal ini sangat logis mengingat di era pandemi ini, masyarakat kita lebih sering melakukan proses belajar mengajar secara daring. Baiklah sudah cukup basa-basinya, yuk langsung masuk ke pembahasan saja.

Penjelasan Lengkap Cermin Cembung

Cermin Cembung – Pemanfaatan cermin cembung di kehidupan sehari-hari lumayan banyak, mulai dari cermin spion mobil, cermin spion motor, cermin di perempatan atau pertigaan tajam, dan lainnya.

Untuk itu mari kita pelajari pengertian cermin cembung, sifat bayangan cermin cembung beserta rumus dan contoh soal serta penerapan.

Pengertian Cermin Cembung

Cermin cembung adalah cermin yang memiliki bentuk lengkung, dimana permukaan cermin yang memantulkan cahaya melengkung ke luar.

Cermin cembung memiliki sifat divergen (menyebarkan cahaya) karena berkas cahaya yang datang dan mengenai permukaan cermin cembung akan dipantulkan kembali dari satu titik dan menyebar.

Sinar Istimewa dan Sifat Bayangan Cermin Cembung

Berbeda dengan cermin cekung, cermin cembung memiliki sinar istimewa:
1. Sinar datang yang sejajar sumbu utama akan dipantulkan seolah-olah dari fokus
sinar istimewa
2. Sinar datang yang menuju R akan dipantulkan kembali dari R

sinar istimewa cermin cembung

3. Sinar datang yang menuju titik fokus akan dipantulkan sejajar dengan sumbu utama
sifat bayangan cermin cembung
Sifat bayangan apabila jarak benda lebih kecil ketimbang panjang fokus cermin cembung (s < f):
  • Maya artinya berkas cahaya tidak melalui bayangan karena bayangan berada di belakang cermin cembung
  • Tidak terbalik atau tegak
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, ukuran bayangan akan semakin kecil
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, makin jauh bayangan dari cermin cembung
Sifat bayangan apabila jarak benda setara dengan panjang titik fokus cermin cembung (s = f):
  • Maya artinya berkas cahaya tidak melalui bayangan karena bayangan terletak di belakang cermin
  • Tegak
  • Diperkecil (ukuran bayangan 1/2 dari ukuran benda)
  • Jarak bayangan lebih kecil ketimbang jarak benda (jarak bayangan 1/2 dari jarak benda)
Apabila jarak benda lebih besar ketimbang panjang fokus dan lebih kecil ketimbang jari-jari kelengkungan cermin cembung (f < s < R):
  • Maya artinya berkas cahaya tidak melalui bayangan karena bayangan terletak di belakang cermin cembung
  • Tidak terbalik atau Tegak
  • Diperkecil (ukuran bayangan lebih kecil ketimbang ukuran benda)
  • Semakin jauh benda dari cermin cembung, semakin jauh bayangan dari cermin cembung
Apabila jarak benda setara dengan jari-jari kelengkungan cermin cembung (s = R):
  • Maya artinya berkas cahaya tidak melalui bayangan karena bayangan terletak di belakang cermin cembung
  • Tegak
  • Diperkecil (ukuran bayangan 1/3 dari ukuran benda)
  • Jarak bayangan lebih kecil ketimbang jarak benda (jarak bayangan 1/3 dari jarak benda)
Apabila jarak benda lebih besar ketimbang jari-jari kelengkungan cermin cembung (s > R):
  • Maya artinya berkas cahaya tidak melalui bayangan karena bayangan terletak di belakang cermin cembung
  • Tegak
  • Diperkecil (ukuran bayangan lebih kecil ketimbang ukuran benda)
  • Jarak bayangan lebih kecil ketimbang jarak benda (bayangan lebih dekat dengan cermin, sedangkan benda lebih jauh dari cermin)
Baca juga: Rumus Daya

 

Rumus Cermin Cembung

Rumus atau persamaan cermin cembung mirip cermin cekung, hanya saja nilai fokusnya (F) negatif.

rumus cermin cembung

Keterangan:
  • f = fokus cermin
  • s = jarak benda dari cermin
  • s’ = jarak bayangan
Untuk mencari perbesaran bayangannya pada cermin cembung menggunakan rumus:

rumus perbesaran cermin cembung

Keterangan:
  • s = jarak benda dari cermin
  • s’ = jarak bayangan
  • h’ = tinggi bayangan
  • h = tinggi benda
Yuksinau.id memberikan contoh soal cermin cembung agar Anda lebih paham dalam menerapkan rumus cermin cembung.

Contoh Soal Cermin Cembung

Sebuah benda diletakkan 4 cm di depan cermin cembung yang berfokus 6 cm. Letak bayangan yang terbentuk yaitu

Diketahui:

s= 4 cm

f= 6 cm

Jawab:

1/f = 1/So + 1/S’

-1/6 =1/4+1/s’

-1/s’ = 1/6 + 1/4

-1/s’ =2/12 + 3/12

-1/s’= 5/12

s’ = 12/5 = -2,4 cm

Sifat bayangan yaitu Tegak, Maya, dan Diperkecil

Manfaat dan penerapan cermin cembung di kehidupan sehari-hari contohnya:
  1. Cermin cembung dimanfaatkan sebagai kaca spion mobil, motor, atau berbagai alat lainnya.
  2. Sebagai cermin yang diletakkan di pertigaan atau perempatan jalan untuk menghindari tabrakan

Itulah pembahasan mengenai pengertian cermin cembung, sinar-sinar istimewa, sifat bayangan cermin cembung, rumus cermin cembung. Semoga Anda menjadi lebih mengerti apa itu cermin cembung.

The post Cermin Cembung appeared first on Yuksinau.

ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Memuat...

Ketika Anda membaca kalimat ini, berarti Anda sudah sampai dibagian akhir dari pembahasan tentang Cermin Cembung - Poin 100. Besar harapan kami ulasan yang kami sampaikan diatas bisa menjadi sarana pembelajaran untuk kita semua, terutama untuk Anda yang memang sedang mencarinya. Tak lupa kami sampaikan banyak terima kasih karena sudah berkunjung ke situs poin100. blogspot. com dan membaca hingga selesai. Salam santun dan sampai ketemu di artikel selanjutnya.

Comments

Popular posts from this blog

Cara Download Video Youtube - Poin 100

Cara Mengubah Video Menjadi MP3 - Poin 100

Contoh Berita Acara - Poin 100