Cara Mengganti Tema Telegram - Poin 100
Memang cukup mengasyikan bila kita mengupas mengenai Cara Mengganti Tema Telegram karena para bijak berkata; 'ketika murid siap guru datang' Tentu Anda sudah tahu maksud dari kata tersebut bukan? Untuk itu mari kita buka pikiran selebar-lebarnya untuk menerima informasi baru, karena pikiran yang terbukalah yang bisa menerima hal-hal baru. Oke mari kita simak bersama-sama pembahasannya dibawah ini.
Uraian Lengkap Cara Mengganti Tema Telegram
Jika kamu menggunakan aplikasi telegram untuk melakukan komunikasi sehari-hari, pasti kamu akan merasa bosan dengan tampilan yang sama yang kamu lihat setiap hari.
Untuk mengatasi rasa bosan tersebut, ternyata ada sebuah cara yang bisa kamu lakukan untuk mengganti tema telegram.
Bahkan untuk melakukannya, kamu tidak perlu memasang aplikasi tema pihak ketiga, mendownload tema di internet, dan tidak perlu menggunakan aplikasi telegram mod atau semacamnya.
Karena telegram sendiri sudah memberikan sebuah fitur bagi penggunanya untuk melakukan personalisasi tampilan.
Cara Mengganti Tampilan Tema Telegram
Setidaknya ada 3 cara yang bisa kamu lakukan untuk mengganti tema telegram, yaitu menggantinya melalui pengaturan telegram, membuat tema sendiri melalui bot, dan mendownload tema melalui channel telegram.
1. Melalui Pengaturan
Cara pertama untuk mengubah tema di Telegram yaitu melalui menu pengaturan aplikasi Telegram itu sendiri. Untuk melakukannya, silahkan simak langkah-langkah berikut ini:
- Jalankan aplikasi Telegram di smartphone kamu.
- Tekan strip tiga yang ada di pojok kiri atas.
- Pilih menu Settings.
- Lalu pilih opsi Chat Settings.
- Ganti tema pada bagian Color Theme, kamu bisa memilih tema Classic, Day, Dark, atau Night.
- Kamu juga bisa membuat tema sendiri dengan memilih kombinasi warna yang ada di bawah pilihan tema tersebut.
- Atau kamu juga dapat membuat kombinasi warna sendiri dengan memilih opsi warna yang ada di bagian paling kanan.
- Untuk mengganti Background, silahkan klik opsi Change Chat Background, lalu pilih gambar yang akan kamu jadikan sebagai background.
- Selesai.
2. Melalui BOT Telegram
Jika kamu kurang puas dengan fitur pengaturan tema di aplikasi Telegram, kamu bisa mencoba untuk mengganti tema melalui salah satu bot penyedia tema.
Berikut cara untuk melakukannya:
- Buka Telegram, lalu cari akun @themerbot di kolom pencarian.
- Setelah itu, klik tombol Start untuk memulai obrolan.
- Kamu akan disuruh untuk mengirimkan sebuah gambar yang akan dijadikan sebagai Background, silahkan kirim gambar yang kamu inginkan.
- Selanjutnya silahkan pilih warna sesuai instruksi yang muncul, seperti pemilihan warna untuk background chat, text utama, dan text sekunder.
- Jika sudah, silahkan pilih Android (.attheme).
- Kamu akan mendapatkan dokumen tema tersebut.
- Untuk memasang tema, klik dokumen tersebut lalu pilih Terapkan berkas tema atau Apply theme file.
- Akan muncul preview dari tema tersebut, klik Apply atau Terapkan untuk menggunakan tema tersebut.
Pelajari juga: Cara Main Anonymous Chat Telegram.
3. Melalui Channel Telegram
Cara terakhir untuk mengganti tema Telegram adalah dengan mendownload tema yang tersedia di salah satu channel telegram.
Channel tersebut yaitu Android Themes Channel. Berikut cara untuk melakukannya:
- Ketik Android Themes Channel pada kolom pencarian Telegram.
- Setelah channel tersebut berhasil kamu temukan, scroll ke atas hingga kamu menemukan tema yang kamu inginkan.
- Selanjutnya, tap titik tiga pada dokumen tema yang kamu inginkan lalu pilih Terapkan berkas tema atau Apply theme file.
- Akan muncul tampilan tinjauan untuk tema tersebut, tekan Terapkan atau Apply jika kamu bena-benar ingin menggunakan tema tersebut.
Bagaimana? Setelah melakukan salah satu cara mengganti tema Telegram di atas, kini tampilan Telegram kamu semakin menarik bukan?
The post Cara Mengganti Tema Telegram appeared first on Berakal.
ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
Comments
Post a Comment